Presentasi ini saya bawakan bagi guru-guru pada saat workshop di tempat saya bekerja, pada tanggal 6 Januari 2012.
Seringkali kita bingung merumuskan sasaran yang ingin dicapai. Padahal, kuncinya adalah fokus pada penggunaan kata kerja yang bisa disusun dalam kalimat untuk membuat sasaran itu. Dari situ, kita bisa mengembangkan tindakan-tindakan yang sesuai kemampuan kita yang bisa membantu terwujudnya sasaran tersebut.
Setelah merumuskan tindakan-tindakan apa saja yang bisa membantu terwujudnya sasaran, maka kita tentukan indikator apa saja yang membuat tindakan kita nantinya sukses menuju sasaran. Indikator ini termuat sebagai instrumen/ alat ukur yang menentukan sukses tidaknya kita menuju sasaran yang kita tentukan sendiri.
Nah, di sinilah arti kata sukses itu terurai. Sukses terjadi bila kita mampu mengerjakan apa yang sudah kita rumuskan dalam indikator tersebut. Bisa jadi kita sudah jauh melampaui batas yang sudah kita tetapkan. Atau bisa saja kita masih di bawah dari apa yang sudah kita tetapkan sendiri.
Maka, ukuran sukses bagi tiap orang/ instansi memang tidak sama. Karena indikator ditetapkan oleh pribadi kita sendiri atau menurut kesepakatan bersama.
No comments:
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.